Sticker adalah salah satu benda yang paling sering kita
jumpai di sekitar kita. Sticker sendiri biasa juga disebut self adhesive atau
bahan yang memiliki lem sehingga bisa ditempel di benda yang kita inginkan.
Fungsi sticker banyak sekali mulai dari label, dekorasi, mainan anak-anak, alat
edukasi, branding atau iklan, untuk hobi dan sebagainya.
Sticker bisa dibedakan menjadi STICKER VINYL dan STICKER
KROMO. Sticker vinyl adalah sticker yang terbuat dari bahan vinyl atau sejenis
plastik sedangkan sticker kromo adalah sticker yang terbuat dari bahan kertas.
Perbedaan utama dari kedua sticker itu adalah kekuatannya, dimana sticker vinyl
lebih kuat karena tahan air dan tidak bisa disobek, sedangkan sticker kromo
kena air akan rusak dan bisa disobek dengan mudah.
sticker sangat cocok untuk branding di estalase kaca, bak
truck, maupun body mobil.
Bahan sticker outdoor memiliki 3 jenis yaitu
glosyy putih,
transparan,
oneway
Beberapa merk yang kami sediakan Ritrama, Duratac, Graftac
Dengan ukuran lebar bahan 1,55 ; 1,25 ; 1,05 meter
Tidak ada komentar:
Posting Komentar